Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2025

Ciri-ciri Guru Yang Kurang Empati Terhadap Sekolahnya

  Empati adalah kemampuan memahami dan merasakan kondisi orang lain di lingkungan tempat kita bekerja. Dalam dunia pendidikan, empati seorang guru tak hanya ditunjukkan kepada siswanya, tetapi juga terhadap sekolah sebagai komunitas dan sistem kerja sama.Guru juga memiliki rasa kepedulian dan tanggung jawab terhadap kemajuan, tantangan dan nilai -nilai yang di junjung sekolah,Ia tidak hanya datang untuk mengajar,tetapi juga ikut menjaga iklim positif dan mendukung visi-misi sekolah. Namun, dalam kenyataan, tidak semua guru memiliki empati yang kuat terhadap sekolahnya. Beberapa tanda berikut bisa menjadi cerminan kurangnya empati seorang guru terhadap lembaga tempat ia mengabdi. A. Terlalu Sering Meninggalkan Sekolah Tanpa Koordinasi Pelatihan memang penting untuk pengembangan profesional. Tapi jika terlalu sering meninggalkan sekolah tanpa koordinasi, dampaknya bisa negatif. Sekolah membutuhkan kehadiran guru sebagai bagian penting dari sistem. Guru yang bijak akan menyeimba...

Seni Melepaskan Hal Yang Tak Perlu Di Pikirkan

  Tidak semua hal harus kita pikirkan. Ada banyak di antaranya yang semestinya kita abaikan. Hidup akan terasa lebih ringan jika kita mampu memilah mana yang pantas disimpan dalam ingatan, dan mana yang sebaiknya terlupa begitu saja.   “Tidak semua hal harus kita pikirkan, ada banyak di antaranya yang semestinya kamu abaikan” mengandung ajakan untuk bijak memilah beban pikiran. Artinya, dalam hidup ini tidak semua hal perlu kita tanggapi atau renungkan terlalu dalam. Ada hal-hal yang tak penting, di luar kendali, atau justru hanya menguras energi tanpa memberi manfaat nyata. Kebijaksanaan sejati terletak pada kemampuan memilih fokus: pikirkan yang memang perlu, abaikan yang hanya menambah resah. Ini adalah bentuk kesadaran emosional dan mental untuk menjaga ketenangan diri. Sebab, tidak semua hal pantas mengganggu kedamaian hati kita. Sikap terbaik agar tidak terjebak dalam pusaran pikiran yang melelahkan adalah belajar memilah dan melepaskan . Tidak semua hal layak men...